Minggu, 28 Februari 2016

LATIHAN SOAL TIK Kelas VII Semester Genap TA. 2015/2016

  1. Alat yang dapat menampilkan sebuah gambar atau teks dari data yang sedang diproses adalah …?
    2.      Komponen di dalam komputer yang berguna sebagai keluaran berupa suara disebut …?
    3.      Dibawah ini yang termasuk sebagai media penyimpanan adalah …?
    4.      Rangkaian komputer yang merupakan otak komputer adalah …?
    5.      Perintah pada tombol keyboard yang berguna untuk menuju ke awal baris disebut …?
    6.      Alat yang berguna menghasilkan sebuah cetakan yang berupa kertas disebut …?
    7.      Sebuah alat yang dapat untuk mencopy/menyalin gambar, teks dan benda yang kemudian disimpan di dalam komputer disebut …?
    8.      Perintah untuk mencetak dokumen dengan keyboard adalah …?
    9.    Sebuah tempat yang berguna sebagai tempat penyimpanan sementara data/program dalam CPU adalah …?
    10.  Dibawah ini yang termasuk jenis prosesor adalah …?
    11.  Tombol pada keyboard yang berfungsi untuk membatalkan perintah adalah …?
    12.  Sebuah unit masukan yang biasanya digunakan sebagai pengganti mouse disebut …?
    13.  Alat yang berguna untuk mengarahkan sebuah kursor pada layar monitor disebut …?
    14.  Perintah pada keyboard yang berguna untuk membuat huruf besar/kapital adalah …?
    15.  Sebutkan jenis-jenis alat input langsung?
    16.  Program aplikasi yang digunakan untuk membuat dan mengolah gambar adalah ?
    17.  Berikut yang bukan contoh aplikasi internet adalah …?
    18.  Untuk memperkecil tampilan di layar lembar kerja menggunakan …?
    19.  Program pengolah kata berfungsi untuk membuat …?
    20.  Untuk keluar dari program Ms. Word menggunakan …?
    21.  Perintah untuk menyimpan ulang dokumen dengan nama baru adalah …?
    22.  Tombol warna merah yang terletak di sudut kanan atas pada Ms.Word disebut tombol…?
    23.  Software yang sering digunakan untuk mengolah angka adalah …?
    24.  Tombol star terletak pada …?
    25.  Memory terdiri dari …?
    26.  Random Acces Memory (RAM) berfungsi untuk menyimpan data dalam waktu …?
    27.  Bagian komputer yang bisa dipegang secara fisik disebut …?
    28.  Tombol untuk menggulung layar ke atas dan kebawah, ke kiri dan ke kanan disebut…?
    29.  Alat untuk mencetak dokumen disebut ?
    30.  Keyboard, mouse dan gamepad termasuk alat ..?
    31.  Sebutkan perangkat output computer…?
    32.  Apa yang kalian ketahui tentang monitor..?
    33.  Sebutkan 5 jenis media penyimpanan…?
    34.  Sebutkan 5 contoh perangkat input device..?
    35.  Jelaskan fungsi dari scroll bar …?

LATIHAN SOAL TRY OUT TIK Kelas IX Semester Genap TA. 2015/2016



1.      Salah satu fasilitas internet yang berfungsi untuk mencari informasi yang kita inginkan disebut …?
2.      Apabila sambungan telepon kita gunakan untuk koneksi dengan internet, maka secara otomatis bila ada telepon menghubungi maka telepo tersebut …?
3.      Perintah yang digunakan untuk memperbaharui atau mengulang halaman web yang sedang dibuka tetapi belum sempurna adalah …?
4.      Satuan kecepatan modem adalah …?
5.      Modem yang letaknya ditancapkan dalam CPU disebut modem …?
6.      Perangkat lunak berikut yang bukan merupakan aplikasi web browser adalah …?
7.      Modem yang letaknya diluar PC disebut modem …?
8.      Surat yang dikirim dan terima antar PC dengan media internet disebut …?
9.      Pengambilan data yang dibutuhkan pada waktu berinternet disebut …?
10.  ISP adalah kepanjangan dari …?
11.  Software yang paling banyak digunakan untuk browser adalah …?
12.  Factor yang mempengaruhi untuk kerja internet selain dari computer itu sendiri adalah factor …?
13.  Selain besarnya prosessor, kecepatan koneksi internet juga dipengaruhi oleh besarnya …?
14.  Hardware yang digunakan untuk mengubah sinyal analog menjadi digital dan sebaliknya adalah …?
15.  Internet Service Provider adalah lembaga untuk menyediakan jasa …?
16.  Komunikasi teks yang dilakukan dengan jaringan internet disebut …?
17.  E-learning dengan teknologi internet mempunyai keuntungan …?
18.  www adalah kepanjangan dari …?
19.  doni.irawan@yahoo.com disebut sebagai …?
20.  Jika kita ingin mengirimkan e-mail setelah alamat e-mail sudah ditulis dan file sudah di lampirkan, selanjutnya klik tombol …?
21.  Saling kirim surat elektronik dalam internet menggunakan fasilitas …?
22.  Di bawah ini yang bukan layanan banking adalah untuk …?
23.  Saat ini layanan yang belum dilakukan dalam internet banking adalah pembayaran …?
24.  Menampilkan situs yang pernah dikunjungi menggunakan …?
25.  E-mail adalah singkatan dari …?
26.  Mengirim e-mail dalam internet mencakup …?
27.  Syarat untuk mengirim e-mail adalah …?
28.  VOIP dalam fasilitas internet adalah untuk berkomunikasi dengan …?
29.  Dalam istilah chatting yang berarti menanyakan umur/jenis kelamin/lokasi adalah …?
30.  Penulisan huruf capital semua dalam e-mail dapat berarti …?
31.  Apa kegunaan mesin pencari (search engine)? … Berikan 3 contoh mesin pencari…?
32.  Apakah yang dimaksud dengan web browser? Jelaskan!
33.  Apa kepanjangan dari e-mail ?
34.  Sebutkan keuntungan menggunakan e-mail !

35.      Sebutkan & Jelaskan Langkah-langkah membuat blog !

Jumat, 12 Februari 2016

LANGKAH-LANGKAH MEMBUAT BLOG



Sebagaimana yang telah kita ketahui bersama bahwa banyak cara atau layanan untuk membuat blog gratis diantaranya adalah blogger/blogspot, wordpress, joomla, blog detik dan lain-lain. Namun pada kesempatan ini, saya akan membahas bagaimana cara membuat blog khususnya blog yang berplatform blogger. Sebelum membahas lebih jauh tentang cara membuat blog, ada baiknya saya juga menjelaskan sedikit pengertian blog. Blog pada dasarnya disebut sebagai "Web Blog" yang merupakan salah satu aplikasi web yang mana postingan atau artikel yang diposting didalam blog sering sekali berurutan, yaitu dari tulisan terbaru hingga tulisan yang paling lama.

Sebelum blogger/blogspot berkembang seperti sekarang, blog pada umumnya sering dijadikan sebagai diary online yang di isi dengan catatan-catan harian. Namun dizaman modern seperti sekarang ini, blog juga dapat dijadikan sebagai mesin penghasil uang (baca:
cara mendapatkan uang dari blog). Hal ini mungkin yang menjadi salah satu alasan mengapa orang mulai membuat blog. Terlepas dari itu, sebenarnya kegiatan blogging adalah tergantung dari niat si pemilik blog, apakan untuk mencari tambahan uang saku atau ada hal yang lainnya.
Cara Membuat Blog di Blogger

Syarat utama sebelum Anda membuat blog di blogger adalah memiliki alamat email yang masih aktif, jika Anda belum membuat email, silahkan baca tutorialnya di
cara membuat email di gmail atau membuat email di yahoo. Sebelum tahap membuat blog, ada yang perlu Anda persiapkan terlebihdahulu, yakni sebuah logo unik yang dapat menggambarkan ciri khas blog yang nantinya Anda buat. Untuk membuat logo blog memang memiliki berbagai cara, Anda bisa membayar seorang designer logo atau membuatnya sendiri menggunakan program edit gambar seperti photoshop. Akan tetapi Anda harus mengeluarkan biaya dan bagaimana jika Anda tidak paham menggunakan tools photoshop? tentu ini menjadi kendala bukan? Untuk itu, saya akan memecahahkan permasalahan tersebut dengan merekomendasikan sebuah website membuat logo blog secara gratis dengan tampilan profesional, silahkan kunjungi Logaster.

Logaster adalah website yang membantu Anda membuat logo dan favicon blog secara online dengan mudah dan gratis. Anda tinggal memasukkan nama blog/website dan memilih topik sesuai dengan blog yang akan Anda isi nantinya. Layanan ini akan menampilkan puluhan logo blog, sehingga Anda dapat memilih sesuai dengan keiinginan dengan dengan format PNG, JPEG, PDF, dan SVG. Sebelum mendownload logo yang Anda buat, Anda juga bisa mengeditnya.

Oke, sekarang saya asumsikan bahwa Anda sudah memiliki alamat emai di gmail dan logo yang akan dipasang pada blog, untuk itu kita langsung saja untuk membuat blog.

1. Silahkan Anda kunjungi http://blogger.com/

2. Kemudian lihat di kanan bawah, rubah bahasa menjadi bahasa indonesia agar lebih mudah


3. Masuk/login menggunakan username/nama pengguna serta password gmail anda ( akun email anda bisa juga untuk login ke blogger).


4. Isilah formulir data Anda yang terlampir seperti:
  • Nama tampilan : isi dengan nama yang akan ditampilkan pada profile blog anda.
  • Jenis Kelamin : pilih jenis kelamin Anda, misalnya: Pria.
  • Penerimaan Persyaratan : Ceklis sebagai tanda anda setuju dengan peraturan yang telah di tetapkan oleh pihak blogger. Sebaiknya baca terlebihdahulu persyaratan dan ketentuan yang diberikan pihak blogger agar Anda mengerti.

5. Klik tanda panah bertuliskan “Lanjutkan”. Kemudian klik "Blog Baru"


6. Selanjutnya isi formulir data blog Anda pada form yang disediakan seperti:
  • Judul : Isi dengan judul blog yang Anda inginkan, misal : Panduan dan Tutorial Blogger
  • Alamat : isi dengan alamat blog yang di inginkan.
  • Template : pilih template (tampilan blog) yang Anda disukai
7. Lanjutkan dengan klik tombol “Buat blog!”.


8. Sampai tahap ini blog Anda sudah selesai dibuat, namun untuk menghindari anggapan spam oleh google sebaiknya anda mulai membuat artikel, minimal 1 postingan. Untuk membuat postingan/artikel ikuti tutorial blog berikut ini.

9. Klik tulisan "Mulai memposkan


10. Isi judul dan artikel yang ingin Anda postkan di blog


11. Setelah tulisan Anda selesai lalu klik "pratinjau" untuk melihat hasil sementara, jika sudah sesuai maka klik "publikasikan"

12. Selesai dan saya ucapkan "Selamat" publikasikan juga bog baru Anda pada sahabat atau orang terdekat Anda bahwa sekarang anda sudah memiliki blog.

Demikian yang dapat saya sampaikan mengenai tutorial cara membuat blog gratis di blogger, semoga bermanfaat. Pastikan Anda selalu setia mengunjung
super blog pedia untuk mendapatkan tutorial blogger terbaru dan informasi lainnya. Jika anda tidak ingin ketinggalan artikel yang akan saya posting pada kesempatan berikutnya, silahkan berlangganan atikel via email gratis, bergabung dan me-like fanspage facebook super blog pedia. Jika Anda ingin membuat toko online di blogger, baca tutorialnya di halaman cara membuat toko online.
Dapatkan update artikel tutorial blogger terbaru dan informasi lowongan kerja terbaru serta Ebook Gratis dari Super Blog Pedia yang akan dikirim langsung ke Email kamu.